Rabu, 16 September 2015

Manfaat Buah Sirsak Untuk Kecantikan


Manfaat Buah Sirsak Untuk Kecantikan – buah sirsak merupakan buah yang memiliki banyak kandungan nutrisi penting bagi tubuh. Selain itu, buah sirsak sangat ampuh dalam mengobati berbagai penyakit biasa ataupun penyakit kronis. Namun pada kesempatan kali ini, saya akan menyuguhkan informasi mengenai manfaat buah sirsak untuk kecantikan.

Manfaat buah sirsak untuk kecantikan telah dipercaya sejak lama pada masa penjajahan belanda dulu, bahkan para noni-noni belanda menggunakannya sebagai bahan untuk merawat kecantikannya. Buah sirsak dipercaya dalam mengatasi masalah kecantikan karena memiliki banyak sekali kandungan nutrisi yang sangat bermanfat seperti vitamin, mineral, fosfor, kalsium, kalium, natrium, serat dan masih banyak lagi kandungan lainnya. Maka tak heran jika para noni-noni belanda memiliki kulit wajah yang bersih, putih, halus dan lembut. Sejak itulah buah sirsak sangat dipercaya dapat merawat kecantikan dan akhirnya digunakan juga oleh masyarakat sampai saat ini.


Beberapa Manfaat Buah Sirsak Untuk Kecantikan Kulit


Berikut ini merupakan beberapa manfaat buah sirsak untuk kecantikan, diantaranya yaitu :


1.    Dapat mencerahkan, memutihkan dan melembutkan kulit wajah

Bagi anda yang ingin memiliki kulit wajah yang bersih, putih dan lembut, silahkan coba dengan buah sirsak sebagai alternative untuk melakukan perawatan kulit wajah secara alami.

Caranya yaitu ;

Siapkan 100 gram buah sirsak yang telah matang lalu tambahkan 2 sendok makan madu murni. Setelah itu, blender campuran buah sirsak dan madu sampai halus. kemudian oleskan keseluruh wajah dan leher sampai merata, lalu diamkan selama 20 menit atau sampai masker buah sirsak kering. Selanjutnya berssihkan dengan air hangat, lalu keringkan dengan handuk yang lembut. Lakukan perawatan wajah ini setiap malam sampai hasilnya seperti yang anda harapkan,  selaim itu, perawatan ini dapat digunakan keseluruh tubuh jika anda ingin kulit tubuh anda putih dan lembut.


2.    Dapat menurunkan berat badan

Mengkonsumsi buah sirsak atau jus buah sirsak setiap hari sambil mengikuti program diet, hal ini dipercaya dapat menurunkan berat badan lebih cepat dan alami tanpa menimbulkan efek samping yang berbahaya asalkan program diet yang dijalankan aman atau tidak membahayakan.


3.    Dapat melancarkan saluran pencernaan

Mengkonsumsi 100 gram buah sirsak pada saat susah buang air besar, dipercaya sangat ampuh untuk mengatasi masalah buang air besar pada saat itu juga karena buah sirsak mengandung serat yang cukup dalam membantu mencerna makanan yang susah untuk di hancurkan.


4.    Dapat mengencangkan kulit keriput

Buah sirsak sangat kaya akan vitamin dan mineral, kandungan ini mampu mengatasi masalah kulit keriput atau tanda-tanda penuaan. Caranya yaitu dengan mengkonsumsi buah sirsak setiap hari secara rutin, maka hasilnya pun akan terasa dalam beberapa hari setelah melakukan perwatan. Kulit akan terlihat lebih kencang dan kenyal seperti muda kembali.


5.    Dapat mengurangi minyak berlebih serta menghilangkan jerawat

Kulit yang berjerawat tidak dapat dipisahkan dengan kulit berminyak, karena jerawat ini pada umumnya disebabkan karena kandungan minyak yang berlebih pada kulit wajah. Kulit yang berminyak mudah sekali terkena kotoran-kotoran seperti debu yang menempel pada wajah, hal inilah yang menyebabkan timbulnya jerawat. Jadi, walaupun jerawat telah hilang namun jika kanungan minyaknya masih banyak, maka jerawat pun dapat kembali lagi.

Tetapi dengan menggunakan alternative buah sirsak dapat dengan sekaligus menghilangkan keduanya. Caranya yaitu, sama dengan cara menghaluskan dan memutihkan kulit wajah.


Demikianlah manfaat buah sirsak untuk kecantikan, semoga informasi ini dapat bermanfaat dan selamat mencoba.

Referensi terkait:
http://manfaat.co/manfaat-buah-sirsak-untuk-kesehatan.html
https://id.wikipedia.org/wiki/Sirsak

Artikel Terkait Kesehatan

Tidak ada komentar: